Breaking News

Festival Seni Sunda di Sabusu

Sumedang, Jatinangor (GM) - Dalam rangka turut mendorong program Sumedang Puseur Budaya Sunda (SPBS), pengelola Saung Budaya Sumedang (Sabusu) berencana menggelar festival kesenian Sunda, Sabtu (18/5) mendatang.

Ketua Pelaksana Festival Seni Sunda, Dede Nana (40) mengatakan, kegiatan tersebut salah satu upaya turut melestarikan kesenian Sunda seperti karinding, jaipong, kecapi suling, pop Sunda, dan seni gitar bedug (tardug).

"Bukan hanya seni dan budaya Sunda saja, panitia juga menggelar bazar di halaman parkir Sabusu. Stan bazar menampilkan aneka kerajinan tangan khas Jatinangor berupa ukiran dan senapan angin," kata Dede kepada wartawan, Rabu (15/5) di Sabusu.

Ia mengharapkan partisipasi dari semua pihak. "Yang pasti, kegiatan ini pentas seni dan budaya sekaligus ajang silaturahmi seluruh seniman dan budayawan di Sumedang," katanya.

Sementara itu, Direktur Utama (Dirut) CV Dewi Rizki Pratama, pengelola Sabusu, K. Titus Andrian bertekad melestarikan seni dan kebudayaan Sunda dan Indonesia dengan pergelaran seni di Sabusu.

"Saya turut mengapresiasi kegiatan ini, suatu kebanggaan jika generasi muda di Jatinangor peduli terhadap kelestarian seni dan budaya. Semoga acara berjalan lancar dan sukses," ujarnya.

Sementara itu, sejumlah mahasiswa Unpad Jatinangor mendukung ajang seni ini. "Sudah lama Sabusu melenceng dari tujuan awalnya karena beralih fungsi jadi rumah makan dan rental mobil, tidak lagi jadi pusat budaya dan seni," kata Aneu, mahasiswu Fikom Unpad.

Sumber : http://www.klik-galamedia.com/festival-seni-sunda-di-sabusu