Breaking News

Bus Sahabat Tabrak Livina dan Motor di Sumedang


Sumedang Selatan, (PRFM) – Kecelakaan melibatkan bus Sahabat E 7713 A, Grand Livina D 1183 TS, dan satu unit sepeda motor, terjadi di Desa Samoja, Sumedang Selatan pukul 10 tadi. Dua orang korban luka, supir Livina dan pengemudi sepeda motor, telah dievakuasi ke RSU Sumedang. 

Kasat Lantas Polres Sumedang, AKP Adanan Mangopang, mengatakan kecelakaan terjadi saat bus Sahabat yang melaju dari arah Cirebon menuju Bandung berusaha menyalip sebuah mobil. Tanpa diduga dari arah berlawanan melaju sebuah Grand Livina dan sepeda motor di depannya, dengan kecepatan tinggi. Tabrakan pun tidak terhindarkan.

Supir Livina hanya mengalami luka ringan di bagian lengan, walau mobilnya mengalami kerusakan parah mencapai 30%. Sedangkan pengemudi motor mengalami luka yang cukup serius. “Pengemudi motor agak parah, tapi jelasnya belum ada kabar dari Rumah Sakit,” ungkap AKP Adanan.

Kerusakan Livina yang sangat parah menyebabkan evakuasi mengalami kendala, sehingga arus lalin mengalami kepadatan. Saat ini polisi masih berusaha mengangkat Livina menggunakan derek. Selama evakuasi, jalur Sumedang akan diberlakukan buka-tutup. “Secepatnya, biar tidak menjadi tontonan, sehingga kendaraan bisa kecepatan lebih,” ungkap AKP Adanan.

Sumber : http://www.prfmnews.com/?cmd=info&tmplt=2&vr=713&pos=artikel&scat=4&g_q=kecelakaan%20bus%20sahabat