Breaking News

Belanja Pegawai Sumedang Naik Rp100 M Tiap Tahun


Belanja Pegawai Sumedang Naik Rp100 M Tiap Tahun

Sumedang - Anggaran belanja pegawai di Kabupaten Sumedang bertambah Rp100 miliar. Peningkatan belanja pegawai ini terjadi sejak tahun 2009 sampai tahun 2012 atau selama empat tahun kepemimpinan Don Murdono dan Taufik Gunawansyah.

Tahun 2009, anggaran belanja pegawai di Kabupaten Sumedang sebesar Rp573 miliar. Selanjutnya, berturut-turut anggaran tersebut naik menjadi Rp672 miliar di tahun 2010, Rp755 miliar tahun 2011, dan menjadi Rp869 miliar di tahun 2012.

Beban belanja pegawai yang menghabiskan 70% dana belanja keuangan daerah Sumedang tidak bisa diperkecil lagi setiap tahunnya seiring dengan semakin bertambahnya jumlah pegawai di Sumedang yang akan berimbas pada bertambahnya jumlah Tunjangan Perbaikan Penghasilan (TPP). Besaran TPP setiap tahunnya juga bertambah mulai dari 1050%.

“Belanja pegawai di Sumedang memang terus bertambah, penambahannya mencapai rata-rata Rp100 miliar lebih, setiap tahun bahkan selisih kenaikannya terus meningkat juga,” kata Sekretaris Badan Anggaran DPRD Sumedang Nurdin Zen ketika mengkaji Laporan Masa Akhir Jabatan (MAJ) Bupati, Rabu (3/4/2013).

Meski beban belanja pegawai terus meningkat dan selisih kenaikannya semakin besar, DPRD sudah melakukan berbagai upaya penghematan yaitu dengan cara memangkas biaya-biaya perjalanan dinas. “Kami sudah memangkas biaya belanja pegawai dengan menerapkan kebijakan perjalanan dinas berbasis at cost untuk jasa transportasi terhadap efisiensi belanja pada APBD 2013,” kata Nurdin.

Pada tahun anggaran 2013 pemkab Sumedang akan menerapkan prinsip at cost secara bertahap pada biaya perjalanan dinas, dengan harapan tercapainya efisiensi belanja daerah. DPRD pada tahun ini melakukan efisiensi pada akun belanja pegawai.

“Untuk meningkatkan efisiensi anggaran daerah, penganggaran honorarium bagi PNSD dan non-PNSD memperhatikan asas kepatutan, kewajaran dan rasionalitas dalam pencapaian sasaran program dan kegiatan sesuai dengan kebutuhan dan waktu pelaksanaan kegiatan dalam rangka mencapai target kinerja kegiatan tersebut,” kata Nurdin.

Sumber : http://www.inilahkoran.com/read/detail/1974333/belanja-pegawai-sumedang-naik-rp100-m-tiap-tahun