Breaking News

Jelang Puasa, Pemkab Sumedang Siapkan Pasar Murah

Sumedang - Naiknya harga bahan pokok menjelang Ramadan membuat warga miskin di Sumedang menjerit. Mereka kesulitan memperoleh bahan pokok.

Dinas Perindutsrian dan Perdagangan Kabupaten Sumedang pun berencana menggelar pasar murah pada awal bulan puasa nanti di hampir semua pasar tradisional di Sumedang.

“Nanti kami akan menggelar operasi pasar murah, waktunya sekitar awal Ramadan, tujuannya supaya masyarakat terutama warga miskin bisa lebih mudah mendapatkan atau membeli bahan pokok,” kata Kepala Disperindag Sumedang, Ramdan Ruhendi, Kamis (4/7/2013).

Dalam penyediaan bahan pokok, pihaknya sedang berkoordinasi dengan beberapa depot komoditas misalnya beras, telur,dan minyak goreng.

“Memang hanya beberapa komoditas saja yang akan dijual, karena kami akan langsung berkoordinasi dengan depot logistiknya dalam hal penyediaan barang, sementara komoditas lain yang tidak ada depotnya tidak akan kami jual meski memang harganya masih malah seperti bawang merah dan bawang putih,” jelas Ramdan.

Saat ini, harga beberapa komoditas bahan pokok di Sumedang masih cenderung stabil. Tidak ada lonjakan harga menjelang bulan puasa. Namun, daya beli masyarakat yang menurun membuat aktivitas jual beli pun menurun. Khawatirnya, komoditas bahan pokok tidak terbeli.

“Pasar murah ini sebagai antisipasi saja, takutnya ada warga yang bear-benar tidak mampu membeli bahan pokok,” kata Ramdan yang meminta kepasa seluruh pelaku pasar untuk tetap mengatur jalur dan pola distribusi penjualan barang agar biaya distribusi minim dan mencegah terjadinya ulah kotor dari oknum-oknum distributor agar harga jual menjadi mahal.

Selain bahan pokok, Disperindag juga akan memantau komoditas daging di pasaran. Pantauan yang dilakukan bersama Dinas Peternakan dan Perikanan ini ditujukan untuk mengecek keamanan komoditas daging mengingat konsumsi daging pada bulan puasa sampai lebaran nanti sangat tinggi.

“Kami akan memantau ketersediaan dan kondisi komoditas daging di pasaran, tentunya karena konsumsi daging pada bulan puasa dan lebaran nanti justru meningkat,” kata Ade Guntara, Kepala Dinas Peternakan dan Perikanan Kabupaten Sumedang.

Sumber : http://www.inilahkoran.com/read/detail/2006683/jelang-puasa-pemkab-sumedang-siapkan-pasar-murah