Sering Diganggu Oknum, Para Kades Ngadu Ke Kejari
Sumedang Nes, Sukasari - Sejumlah kepala desa (Kades) di Kecamatan Sukasari, Kab. Sumedang, curhat ke aparat Kejaksaan Negeri (Kejari) Sumedang.
Mereka, mengaku kesal terkait maraknya oknum yang mengklaim “balad” aparat dari Kejari Sumedang, namun kiprahnya membuat tidak nyaman.
Mereka, mengaku kesal terkait maraknya oknum yang mengklaim “balad” aparat dari Kejari Sumedang, namun kiprahnya membuat tidak nyaman.
Sehingga, belum lama ini para kades mempertanyakan secara langsung soal itu kepada Kejari Sumedang.
Mereka bertanya, terkait apa saja yang menjadi dasar Kejari Sumedang dalam melakukan penyelidikan.
Ketua Apdesi Kec. Sukasari, Setiawan Saputra SE menjelakab hal itu kepada Kabar Priangan Online, Sabtu (4/3/2017).
Dikatakan dia, tak sedikit oknum tersebut datangnya hanya
menakut-nakuti para kades. Bahkan, acap kali mengatakan terkait hasil
temuannya, akan dimuat di media masa serta akan dilaporkan ke Kejari
Sumedang.
“Belum lama ini kami menyampaikan persoalan itu ke aparat Kejari
Sumedang. Masalah itu, disampaikan langsung ketika penyuluhan soal hukum
oleh Kejari, di Kec. Sukasari,” katanya.
Didampingi beberapa kades lainnya, Ia mengatakan bahwa para kades
sebenarnya tak mempersoalkan benar atau tidak terkait pengakuan dari
oknum tersebut.
Karena, Ia sangat percaya bahwa para kades pun sudah bisa menentukan tentang kebenaran dari pengakuannya itu.
Namun, tetap saja kehadirannya cukup mengganggu, karena sekedar mencari kesalahan terkait realisasi program pembangunan di desa.
“Biasanya, oknum tersebut mengatasnamakan awak media atau dari
lembaga tertentu yang juga mengaku memiliki kedekatan khusus dengan
petugas Kejari Sumedang,” katanya.
Jika hal seperti itu tak ditekan, kata dia, para kades pun menjadi
tak nyaman dan wibawa Kejari Sumedang pun dipastikan ikut tercoreng,
jika memang itu oknum.
Menanggapi persoalan tersebut, Kasi Datun (Perdata dan Tata Usaha
Negara) Kejari Sumedang, Guntur berharap agar para kades melaporkan ke
Kejari Sumedang, jika menemukan persoalan seperti itu.
“Bila perlu, ayo kita bersama-sama kita membuat jebakan terhadap
orang tersebut. Jika, memang gelagatnya mengarah ke tindakan dugaan
melawan hukum,” ucapnya baru-baru ini, didampingi Kasi Intel, Sofian
Hadi.
Diharapkan, para kades untuk tak sungkan komunikasi denga Kejari
Sumedang, jika ada sesuatu hal yang tak mengerti soal hukum. (Azis
Abdullah)
Sumber : http://kabarpriangan.co.id/sering-diganggu-oknum-para-kades-ngadu-ke-kejari/